vrijdag 30 juni 2017

Green pearls Green peas (kacang ercis)

kacang ercis seperti mutiara hijau yang berkilauan


Masih tentang kacang polong atau kacang ercis. Saking senangnya memiliki tanaman ercis untuk pertama kali, seperti anak kecil yang mendapat hadiah yang sudah diidamkan begitu lama.

Setiap saat berkebun, selain aktif bekerja, saya juga aktif mengamati pertumbuhan dan hal-hal kecil di sekitar kebun.

Terlebih saat ini, ketika tanaman yang semula kelihatan kecil itu bisa tumbuh dengan cepat dan memberi hasil yang luar biasa. Meskipun tidak begitu banyak, tapi kami telah belajar banyak hal.

Salah satunya adalah jauh lebih banyak menghargai hasil bumi. Menghargai hal-hal yang kelihatan sepele di alam sekitar kita.

Kacang polong atau kacang ercis yang biasanya dibeli dengan harga yang sangat rendah itu itu, kini memiliki harga yang lebih tinggi. Dengan mengikuti proses pertumbuhannya, kita bisa menghargai kacang ercis ini. Butiran-butiran hijau itu berkeliauan seperti mutiara hijau. (-;


Geen opmerkingen:

Een reactie posten