maandag 19 september 2016

Sayuran dari kebun sendiri



1 porsi sayuran


Musim gugur sudah di ambang pintu tapi cuaca masih hangat dan rasanya seperti musim panas. Suhu yang tinggi membuatku bahagia karena tanaman masih bisa bertahan di kebun. Bayam, tomat, kenikir dan daun sla masih saya biarkan di luar.

Tadi siang, saya memetik daun bayam dan tomat untuk makan siang. Bumbu urap yang saya simpan dalam koelkast (freezer) menjadi bumbunya. Selain itu, saya juga memiliki jus anggur dari kebun sendiri sebagai teman makan siang.

Dengan memiliki warung hidup, kita bisa mengkonsumsi sayuran tanpa harus membeli. Kita mengetahui bahwa sayuran yang kita konsumsi itu sehat tanpa obat pembasmi hama. Mari kita menanam banyak sayuran di rumah.

Salam hangat,
dp


Geen opmerkingen:

Een reactie posten