woensdag 13 december 2017

Resep Nasi tim ayam




Kadang kita ingin sekali memiliki variasi menu tapi susah mendapatkan ide. Terlebih ketika waktu yang dimiliki juga sedikit. Beberapa kali saya mencoba mengatasi masalah tersebut dengan cara memasak nasi tim komplit.

Memasak nasi tim memiliki keuntungan tersendiri yakni dalam satu mangkuk kita sudah memiliki menu yang cukup komplit. Selain relatif mudah memasaknya juga sangat cocok disajikan untuk anak balita dan manula.

 Bahan:

  • 100 gram beras
  • 50 gram kacang hijau atau kacang merah
  • 100 gram daging ayam (bisa juga ikan nila, misalnya) rebus dulu, air kaldu bisa untuk memasak beras dan kacang hijau
  • 30 gram daun bayam, iris-iris sesuai selera
  • 30 gram wortel, iris-iris sesuai selera
  • 1 batang daun bawang, iris-iris
  • 2 butir bawang merah, iris tipis-tipis
  • 1/2 sdt garam
  • 1 tomat, iris halus


Cara memasak:


  • Rebus beras dan kacang hijau/merah dengan air secukupnya. Setelah air meresap, tambah air kaldu ayam sampai setengah masak. Jika ingin benar-benar lembut, masak beras dan kacang-kacangan sampai matang.
  • Tambahkan daging ayam (atau ikan), tomat, wortel, daun bawang, bayam, irisan bawang merah, garam. Aduk rata kemudian masukkan campuran nasi itu ke dalam pinggan atau mangkuk tahan panas
  • Kukus selama 30 menit hingga matang
  • Angkat dan sajikan panas-panas

* Tips: menu ini bisa dipakai untuk mengenalkan berbagai jenis sayuran dan kacang-kacangan ke anak-anak. Untuk pertama kali, iris tipis-tipis sayurannya sehingga anak-anak lebih mudah untuk mengunyahnya.

Selamat mencoba




Geen opmerkingen:

Een reactie posten