dinsdag 18 oktober 2016

Mencuci piring dan perasan jeruk nipis



Jeruk nipis memiliki manfaat yang lumayan banyak. Selain menjadi buah yang bisa dikonsumsi dan memiliki kandungan vitamin C, jeruk nipis memiliki manfaat lain. Yakni untuk membersihkan peralatan rumah tangga. Dalam post sebelumnya, saya menulis manfaat air jeruk nipis untuk membersihkan cangkir yang terkena getah teh.

Kali ini, saya akan menulis pengalaman lainnya. Perasan jeruk nipis bisa kita pakai sebagai bahan tambahan ketika mencuci piring dan panci-panci yang berminyak. Pakai air panas, sabun cuci khusus untuk peralatan dapur dan beri perasan jeruk nipis. Ramuan (seperti jamu ya? he he ..) itu akan memudahkan kita untuk mencuci peralatan dapur yang berminyak.


Geen opmerkingen:

Een reactie posten