vrijdag 16 september 2016

Menanam kembali daun bawang

daun bawang setelah 1 minggu dimasukkan dalam gelas


Salah satu sayuran yang sering saya pakai adalah daun bawang. Biasanya, daun bawang dijual dalam bentuk ikatan yang berisi sekitar 10 batang.

Sebaiknya, kita memanfaatkan kembali daun bawang. Caranya adalah dengan memotong bawang sekitar 3 cm dari bagian ujung akarnya. Kemudian masukkan ke dalam gelas atau wadah yang sudah diisi air. Biarkan selama beberapa hari sampai tumbuh akar dan daunnya. Setelah itu, tanam kembali daun bawang dalam pot yang berisi tanah yang berhumus atau yang sudah mengandung pupuk.


Geen opmerkingen:

Een reactie posten